MINANGKABAUNEWS.COM, MENTAWAI – Mendukung kegiatan pembangunan desa, Babinsa Koramil 02 Siberut Serda L. Hutagalung melaksanakan kegiatan komsos dengan mitra karib di desa Muara Siberut, Kecamatan Siberut Selatan.
Kesempatan Komsos kali ini, Babinsa bertemu Kepala Desa dan berkoordinasi terkait program pembangunan dan rencana kegiatan kedepan.
Babinsa turut memotivasi Kepala desa agar pemanfaatan dana desa mesti berjalan dan sesuai dengan apa yang direncanakan.
“Arahan kita terhadap kepala desa agar penggunaan dana desa harus disalurkan sesuai peruntukannya”, ujar Babinsa. Rabu (19/11/2025)
Tujuan kegiatan ini adalah upaya menjalin silaturahmi dengan Aparat desa Muara Siberut sebagai mitra karib di wilayah binaan Koramil 02 muara Siberut. (Tirman/Pendim)






