Bekal Ilmu untuk Generasi Emas Sawit, Ini Strategi BPDPKS

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.com, PADANG – Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat mengawali tahun akademik dengan memberikan kuliah umum khusus sebagai bekal bagi mahasiswa baru penerima Beasiswa SDM Sawit dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS). Acara yang digelar pada Selasa (7/10) ini dihadiri seluruh civitas akademika Fakultas Pertanian.

Kuliah umum resmi dibuka setelah sambutan dari Dekan Fakultas Pertanian, Rizqha Sepriyanti Burano, ST, M.Si, oleh Wakil Rektor I UM Sumbar, Dedi Satria, S.Si., M.Eng., Ph.D.

Dua narasumber kunci hadir mewakili BPDPKS. Ir. Darmansyah Basyaruddin, M.Sc dari Komite Pengembangan SDM PKS BPDPKS memaparkan strategi pengembangan sumber daya manusia di industri kelapa sawit. Sementara Ahmad Munir, S.E, M.Si, Kepala Divisi Pemungutan Biaya dan Iuran CPO BPDPKS, menjelaskan tata kelola dana serta peran kontribusi industri dalam mendukung keberlanjutan sektor sawit nasional.

Kehadiran kedua pimpinan program studi—Chika Sumbari, M.P (Agroteknologi) dan Revi Ernanda, M.Si (Agribisnis)—beserta jajaran dosen menegaskan komitmen fakultas dalam menyiapkan SDM unggul untuk sektor perkebunan kelapa sawit.

Melalui pembekalan ini, diharapkan mahasiswa tidak hanya memperkuat wawasan, tetapi juga termotivasi untuk turut memajukan industri kelapa sawit berkelanjutan serta menjadi generasi muda yang siap bersaing dan berkontribusi di masa depan.

Related posts