MINANGKABAUNEWS.com, PASAMAN – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) keliling kembali menyambangi masyarakat, khususnya di Nagari Simpang Tonang, Kecamatan Duo Koto, Kabupaten Pasaman pada Rabu (12/2/2025).
Kegiatan BPJS Keliling ini merupakan salah satu agenda rutin yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan untuk jemput bola ke tengah masyarakat.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bukittinggi, Haris Prayudi, mengatakan bahwa agenda rutin ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan kepastian akses layanan administrasi kepada Peserta JKN.
“Salah satu tujuan adanya pelayanan BPJS Keliling ini adalah agar Peserta JKN yang mungkin terkendala jarak dari kantor cabang/kabupaten dapat mengakses layanan administrasi di BPJS Keliling ini. Peserta JKN tidak perlu risau, karena pelayanan disini sama halnya dengan pelayanan di kantor kami,” kata Haris dalam keterangannya.
Ia sebut Pelayanan BPJS Keliling ini merupakan salah satu program unggulan yang dimiliki oleh BPJS Kesehatan. Selain mendekatkan akses pelayanan administrasi bagi peserta, BPJS Keliling diharapkan menjadi “mini kantor cabang” yang mampu menangani semua pelayanan layaknya di kantor cabang.
“Petugas di lapangan yang ada pada BPJS Keliling tentunya mampu memberikan jawaban atas kendala yang mungkin dihadapi Peserta JKN. Jadi peserta jangan bimbang, seperti yang saya bilang di awal tadi kalau pelayanan yang diberikan relative sama dengan di kantor cabang,” ucap Haris.
Selain itu, Haris juga membeberkan jadwal BPJS Keliling yang akan beroperasi di Kabupaten Pasaman pada Februari ini. Untuk di Kabupaten Pasaman kami sudah menjadwalkan juga kegiatan BPJS Keliling ini.
“Ya, tanggal 17 itu, kami laksanakan BPJS Keliling sekaligus pemberian informasi langsung (PIL) di Kantor Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Tenaga Kerja Kabupaten Pasaman dan juga tanggal 18 di Nagari Cubadak Timur, Kecamatan Duo Koto,” ungkapnya.
“Selain dari yang sudah kami jadwalkan bagi instansi atau badan usaha yang ingin mengundang kami untuk menghadirkan pelayanan BPJS Keliling, tentu sangat bisa dengan menghubungi kami di kantor BPJS Kesehatan terdekat,” tukuk Haris.
Lebih lanjut, Haris juga menyampaikan bahwa selain pelayanan tatap muka seperti BPJS Keliling, Peserta JKN juga sudah semakin dipermudah dengan hadirnya pelayanan non tatap muka yang dimiliki oleh BPJS Kesehatan. Pelayanan non tatap muka ini dapat diakses dimana dan kapan saja tanpa harus datang langsung menemui Petugas BPJS Kesehatan untuk merasakan pelayanan yang dibutuhkan.
“Pelayanan non tatap muka yang kami maksud adalah Mobile JKN, melalui whatsapp PANDAWA dan Care Center 165. Pelayanan ini tentunya sangat sesuai dengan perkembangan zaman, dimana hampir seluruh masyarakat memiliki smartphone.”
“Peserta JKN bisa mengakses mulai dari cek status kepesertaan, informasi faskes, penggantian alamat bahkan penyampaian keluhan juga bisa melalui layanan tersebut,” ujarnya.
Pihaknya mengimbau kepada masyarakat yang mungkin terkendala waktu, jarak atau tenaga untuk datang ke kantor kami, sekarang sudah bisa memanfaatkan layanan non tatap muka yang kami miliki.
Disisi lain, salah seorang Peserta JKN yang sedang mendapatkan pelayanan pada BPJS Keliling di Nagari Simpang Tonang, Ahmad Fauzi (40) mengaku terbantu dengan pelayanan yang dihadirkan oleh BPJS Kesehatan Cabang Bukittinggi.
“Di BPJS Keliling saya melakukan cek status kepesertaan yang saya miliki beserta keluarga. Saya juga mendapatkan informasi seputar BPJS Kesehatan oleh petugas, bahwa melalui Mobile JKN juga bisa dilakukan pengecekan tersebut. Alhamdulillah sekarang saya juga jadi lebih paham,” ucap Ahmad.
Selain itu, Daut Sanjaya (45) juga menyampaikan apresiasinya terhadap layanan BPJS Keliling yang datang ke kampung halamannya. “Saya kira layanan seperti ini (BPJS Keliling) harus sering diagendakan, agar masyarakat semakin paham akan informasi JKN.
“Saya hanya berharap semoga program JKN selalu ada, karena bagi orang yang berkebutuhan seperti kami tentu butuh program ini untuk memproteksi diri saat jatuh sakit,” harap Daut Sanjaya menutup. (Jamkesnews)