Bupati Eka Putra Lantik 30 Pejabat Di lingkungan Pemkab Tanah Datar

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.COM, Tanah Datar – Bupati Tanah Datar Eka Putra kembali melantik sebanyak 30 orang pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar, Senin (6/3) di Aula Kantor Bupati setempat.

 

Read More

Adapun 30 orang pejabat yang dilantik diantaranya 3 orang mengisi jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, 2 orang sebagai pejabat pengawas, 13 sebagai pejabat eselon III dan 12 pejabat eselon IV.

 

Acara pelantikan tersebut juga dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Iqbal Ramadi Payana, para Asisten, pimpinan OPD, Camat dan tim uji kompetensi jabatan.

 

Bupati Eka Putra, dalam sambutan menyampaikan kepada para pejabat yang baru saja dilantik untuk dapat bekerja dengan bersemangat dan bertanggung jawab sesuai dengan tugas, pokok dan fungsinya masing-masing. Tunjukan kinerja terbaik dedikasi dan loyalitas dalam bekerja untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas.

 

“PPT Pratama yang dilantik hari ini merupakan penggabungan hasil uji kompetensi tahap ke satu dan ke dua yang dilaksanakan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan. Sehingga dari hasil tersebut dapat ditempatkan PNS pada jabatan yang sesuai dengan kompetensi, dan rekam jejak yang bagus. Dengan begitu PNS akan memiliki integritas yang tinggi dan mampu mengemban tugas-tugas daerah,” terang Bupati Eka.

 

Di kesempatan itu, Bupati Eka juga menyampaikan ucapan selamat kepada para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik, disamping juga ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada panitia seleksi yang telah melaksanakan peran dan fungsinya secara baik.

 

Selanjutnya, Bupati Eka berharap kepada pejabat yang baru dilantik untuk bekerja dengan sungguh-sungguh dan memberikan kinerja yang terbaik bagi pemerintah. “PNS harus bekerja keras dengan sepenuh hati sehingga dapat mewujudkan visi dan misi yang disampaikan pada saat uji kompetensi dan seleksi beberapa waktu yang lalu,” sampainya.

 

Bupati Eka juga tegaskan bahwa ASN adalah pelayan masyarakat, untuk itu dirinya tidak ingin mendengar ada laporan masyarakat yang tidak mendapatkan pelayanan dengan baik.

 

Selain itu, kepada pejabat yang baru dilantik juga diminta untuk tidak menyia-nyiakan kepercayaan yang telah diberikan kepadanya karena setiap pejabat akan dilakukan penilaian. “Untuk itu Saya minta untuk bekerja dengan cerdas, ikhlas dan tuntas dan yang paling penting pahami dengan baik pakta integritas yang saudara tanda tangani,” pesannya.

 

Terkait dengan survei tingkat kepercayaan publik terhadap Pemerintah Daerah Tanah Datar pada tahun 2022 yang mencapai 78 persen, 14 merasa belum puas dan sisanya sebesar 8 persen tidak memberikan jawaban. Bupati merasa bersyukur dan mengatakan bahwa ini berkat kerja keras yang selama ini dilakukan oleh seluruh ASN.

 

Diakhir arahannya, Eka Putra juga juga mengingatkan kepada seluruh ASN bahwa ke depan tantangan kerja akan semakin besar terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan dan persiapkan Pilkada. Untuk itu, kata Bupati dibutuhkan sinergitas semua pihak untuk menyukseskannya.

 

Adapun Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama adalah :

1. Jasrinaldi, SH, S.Sos menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum.

2. Thamrin, ST menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Pembangunan dan Keuangan.

3. Ir. Dessy Trikorina menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia.

 

2 Pejabat Pengawas adalah :

1. Vorry Rahmad, SH sebagai Sekretaris pada Inspektorat Daerah

2. Lola Nasution, SH sebagai Inspektur Wilayah IV pada Inspektorat Daerah

 

13 Pejabat Eselon III

1. Afrizal, SE sebagai Sekretaris Dinas Parpora

2. Dra. Poppy Aziz sebagai Sekretaris Dinas Koperindag

3. Beni Oriza, SE sebagai Camat Lintau Buo

4. Busnika Hamdi, MT sebagai Sekretaris Camat Sungayang

5. Sri Handayani, S.IP, MM sebagai Sekretaris Camat Sungai Tarab

6. Mauliddia Siska, S.Sos sebagai Kabid Pelayanan Masyarakat pada Dinas PMDPPKB

7. Zuldoni Putra, S.Pd.I sebagai Kabid Kedaruratan dan Logistik pada BPBD

8. Radianua, S.Pd sebagai Kabid Keolahragaan pada Dinas Parpora

9. Yetty Asben, SE, M.Si sebagai Kabid Pembinaan PAUD dan Pendidikan Non Formal pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

10. Suci Indriani, S.Pd sebagai Kabid Perpustakaan pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

11. Nofiarman, SP, M.Si sebagai Kabid Lalu Lintas dan Angkutan pada Dinas Perhubungan

12. Wel Embra, SP sebagai Penyuluh pada Dinas Pertanian

13. Roni Wijaya Amin, ST sebagai Kabid Tanaman Pangan pada Dinas Pertanian (mi/pkp)


Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Minangkabaunews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Related posts