Bupati Solok Janjikan Bantu Bangun Kembali Rumah Korban Kebakaran di Muaro Pingai

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Bupati Solok Epiyardi Asda janjikan bantu membangun kembali rumah gadang dan kantor BUMNag Nagari Muaro Pingai Kecamatan Junjuangan Siriah yang terbakar.

Hal ini disampaikan Bupati Solok Epiyardi Asda saat melakukan kunjungan ke lokasi kebarakaran, Kamis (06/04/2023), di Nagari Muaro Pingai Kecamatan Junjuangan Siriah.

Read More

Diketahuinya kebakaran ini, Minggu, 2 April 2023, setelah petugas pemadam kebakaran Kabupaten Solok menerima laporan via telepon dari masyarakat, bahwa telah terjadi musibah kebakaran di Nagari Muaro Pingai.

Pada saat terjadi kebakaran, petugas pemadam kebakaran Kabupaten Solok langsung terjun ke lokasi kebakaran untuk memadamkan api yang membakar rumah gadang dan kantor BUMNag tersebut, dengan mengerahkan 4 unit Pemadam Kebakaran plus 2 unit pemadam kebakaran Kota Solok, 1 unit dari Tanah Datar, dan 1 Unit dari Padang Panjang.

“Kita akan usahakan secepatnya mendapat bantuan dari pusat melalui Athari Gauti Ardi. Saya akan hubungi secepatnya agar segera memperbaiki rumah gadang ini. Nanti Pemda Kabupaten Solok dan dinas terkait akan menindaklanjutinya” kata Epiyardi.

Sumber dari pemadam kebakaran Kabupaten Solok, terdapat beberapa bangunan yang ikut terbakar. Di antaranya 2 unit Rumah Gadang (Rumah Adat), 3 Rumah Permanen, 4 Kios, 1 kios kayu, dan 1 rumah semi permanen.***

Related posts