PASAMAN BARAT – Pengurus Daerah (Pengda) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) menyatakan siap untuk memfasilitasi ajang penyaluran hobi dan bakat para generasi muda dalam bidang Otomotif. Hal ini disampaikan oleh Ketua Pengda IMI Pasaman Barat Decky H Sahputra kepada wartawan Minangkabaunews.com Sabtu (11/1/2025).
Dikatakan, aksi balap liar, saat ini menjadi keresahan di tengah masyarakat, bahkan sekelompok remaja tidak ada rasa takut dalam melakukan aksinya di jalan umum tepatnya di jalur 32 Padang Tujuh Nagari Aua Kuniang, Kecamatan Pasaman. Selain itu, aksi tawuran juga terjadi antar kalangan pelajar dan remaja yang dilakukan oleh kelompok-kelompok tertentu di Jalur II Jambak Kecamatan Luhak Nan Duo.
“Menyikapi permasalahan kenakalan remaja menjadi tanggung jawab kita bersama dan semua pihak terkait lainnya, untuk mencari solusi sehingga para generasi muda Pasaman Barat tidak terkontaminasi dengan segala perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain,” ujarnya.
Lanjutnya, sebagai tindak lanjut dari hasil pertemuan lintas sektoral yang digelar oleh Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasaman Barat pada Jumat (9/1/2025), upaya pencegahan terhadap kenakalan remaja salah satunya aksi balap liar, pengda IMI Pasaman Barat menyatakan siap memfasilitasi para generasi muda dalam ajang penyaluran bakat dan hobi di bidang otomotif di arena yang resmi.
Sebelumnya, pengda IMI Pasaman Barat telah melaksanakan event Kejuaraan Daerah (Kejurda) Road Race di lintasan Bandara Pusako Anak Nagari Pasaman Barat pada tahun 2019, yang diikuti ratusan para pembalap-pembalap dari dalam maupun luar Kabupaten Pasaman Barat.
“IMI Pasaman Barat siap untuk kembali menggelar event olahraga di bidang otomotif, tentunya akan berdampak positif bagi para generasi muda dalam menyalurkan hobi dan bakat di arena yang resmi,” ucapnya.
Ditambahkan, IMI Pasaman Barat tentunya akan menggandeng pihak Kepolisian Polres Pasaman Barat, Dinas Perhubungan dan stakeholder terkait lainnya, agar kegiatan ini berjalan secara optimal dan lancar. Selain itu, agar kegiatan ini dapat berkelanjutan, IMI Pasaman Barat juga berinovasi untuk menggelar event satu kali dalam seminggu, tentunya menyesuaikan situasi dan kondisi, hal ini bertujuan agar generasi muda tidak melakukan ajang balap liar pada malam hari.
“Kita manfaatkan lokasi yang ada di Pasaman Barat untuk memfasilitasi anak-anak muda dalam penyaluran bakat di bidang otomotif, tentunya hal ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak agar program ini dapat berjalan dengan lancar,” katanya.
Ia berharap kepada generasi muda yang mempunyai hobi dan bakat di bidang otomotif untuk menyalurkannya di arena yang resmi, dan juga IMI Pasaman Barat juga siap untuk memfasilitasi segala kelengkapan persyaratan yang menjadi peraturan untuk mengikuti ajang event resmi yang nantinya digelar oleh IMI Pasaman Barat.
“Kepada anak-anak muda, mari kita tunjukkan kemampuan dan penampilan dalam ajang balap resmi, sehingga menjadi wadah untuk pengembangan bakat dalam bidang otomotif,” imbaunya. (Wisnu)