MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Dampak hujan lebat beberapa waktu lalu membuat Sungai Batang Gawan kewalahan menampung debit air yang mengalir dari hulunya di Kabupaten Solok.
Akibatnya, beberapa titik di kelurahan di Kota Solok terendam banjir, bahkan beberapa tempat mengalami longsor akibat gerusan air hujan.
Seusai hujan jeda, Wakil Walikota Solok Ramadhani Kirana Putra langsung turun ke lokasi longsor dan banjir tersebut.
Saat turun kelapangan, Wakil Walikota Solok didampingi Asisten II Jeprizal, Sekretaris PUPR Pemko Solok Elyardi, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Young Dismar Yuska, Kabid Pengelolaan Sumber Daya Air Wirda Ningsih Chaniago.
Di lokasi banjir, Dhani meminta Dinas PUPR Pemko Solok untuk mengambil langkah-langkah yang dianggap perlu dalam penanganan dampak banjir tersebut.
“Saya harapkan Dinas PUPR Pemko Solok dan Dinas terkait lainya untuk memikirkan langkah-langkah dan solusi lainya dalam menangani dampak banjir tersebut” kata Dhani dilokasi bencana banjir, Rabu (03/05/2023).
Berikut daerah terdampak banjir yaitu Taratak, Surau Kajai, Perumahan Nusa Indah 2, dan sebagian wilayah Tanah Garam dan Tanjung Harapan.***