Ini Hasil Rapat Forum Lalu Lintas dan Angkutan Darat di RM. Salero Kampuang

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Forum Lalu Lintas dan Angkutan Darat bukan hanya sebagai wadah berkumpulnya insan perhubungan darat. Tapi lebih jauh harus mampu merumuskan setiap persoalan dan masalah yang terjadi pada transportasi darat.

Dengan kondisi sekarang ini, banyak persoalan yang muncul dalam moda transportasi angkutan darat, yang harus dibenahi dan dipikirkan agar transportasi darat bisa tertata dengan baik.

Read More

Hal ini disampaikan Deni Prihatni, Asisten II yang mewakili Bupati Solok Epiyardi Asda pada rapat Forum Lalu Lintas dan Angkutan Darat, Rabu (08/03/2023), di RM. Salero Kampuang Sungai Lasi.

Menurut Deni, Forum Lalu Lintas dan Angkutan Darat harus mempererat komunikasi antara instansi, agar angka kecelakaan lalu lintas bisa ditekan serendah mungkin.

“Forum Lalu Lintas dan Angkutan Darat diharapkan selalu melakukan monitoring dan evaluasi terkait persoalan yang terjadi di jalan raya dan moda transportasi darat lainya. Tujuannya agar angka kecelakaan bisa ditekan dan dicegah” kata Deni.

Kepala BPTD Wilayah III Sumatera Barat, Ardono, mengatakan akan menindaklanjuti pengadaan rambu terhadap lokasi prioritas yang diusulkan dan akan dilakukan survey ke lokasi.

“Saran dan usulan Camat Sei Lasi terkait bantuan pengadaan angkutan umum akan diusulkan pada anggaran tahun 2025” ucap Ardono.***

 

Related posts