Inilah 7 Rekomendasi Laptop untuk Tingkatkan Produktivitas Kerja

  • Whatsapp

TEKNO – Tidak sedikit orang memiliki mobilitas tinggi yang kesehariannya memerlukan laptop dengan performa kencang dan tampilan elegan yang dapat mendukung peningkatan produktivitas kerja mereka seperti Laptop Asus. Sebenarnya ada banyak merek laptop yang sudah beredar di pasaran Indonesia yang membuat bingung untuk memutuskan pilihan.

Apakah semua laptop memiliki performa kencang? Laptop dengan performa kencang bisa Anda lihat dari segi spesifikasi mumpuni. Berikut 7 laptop yang memiliki performa kencang dan tampilan elegan sehingga cocok untuk menunjang produktivitas sehari-hari:

Read More

1. Vivobook Go 14

Laptop ASUS Vivobook Go 14 resmi rilis di tanah air pada tahun 2022, namun laptop ini masih sering menjadi incaran masyarakat. Pasalnya, Vivobook Go 14 ini mengusung desain modern yang elegan, ringkas, dan ringan.

Tidak hanya itu saja, Vivobook juga menggunakan prosesor AMD Ryzen 3 7320U yang tergolong sebagai prosesor generasi baru. Tentu saja, Anda tidak perlu meragukan lagi performa dan kualitas laptop terbaru dari ASUS ini.

2. Zenbook S13 OLED UM5302

Selain Vivobook Go 14, Anda juga bisa menggunakan Zenbook S13 OLED UM5302 guna meningkatkan produktivitas pekerjaan. Sama seperti Vivobook Go 14, laptop Zenbook ini terkenal memiliki performa powerfull dan desain elegan yang tangguh.

Terlebih Zenbook S13 OLED sudah menggunakan hardware generasi terbaru, yaitu AMD Ryzen 7 6800U yang memiliki konfigurasi 8 core dan 16 threads. Untuk mendukung performa, Zenbook dibekali memori LPDDR5 berkapasitas hingga 16 GB dan storage 1TB.

3. ASUS TUF DASH F15 FX517ZM

Laptop ASUS TUF DASG F15 memiliki durabilitas mumpuni dengan performa gahar sehingga bisa meningkatkan produktivitas sehari-hari. Performa gaming yang luar biasa dihasilkan oleh prosesor Intel Core i7-1250H dan Nvidia GeForce RTX 3060.

Bahkan performa tersebut juga mendapat dukungan dari RAM 16 GB yang bisa diupgrade hingga 32 GB yang cukup besar. Selain berdesain minimalis dan elegan, laptop ASUS ini juga sudah mengantongi sertifikasi militer MIL-STD-810H.

4. ASUS Zenbook 17 FOLD

Rekomendasi laptop yang bisa meningkatkan produktivitas lainnya adalah ASUS Zenbook 17 Flod sebagai salah satu inovasi laptop lipat. Dengan fitur lipat atau folded dan sudah menggunakan layar touchscreen, Anda bisa menggunakan ASUS Zenbook 17 Flod ini sebagai tablet.

Layar berukuran 17,3 menggunakan panel OLED dengan resolusi 2560 x 1920 piksel guna menampilkan keindahan visual. Terlebih laptop ini ditenagai prosesor Intel Core i7-1250U yang mampu menghasilkan performa gahar dan mendapat dukungan dari RAM LPDFR5 berkapasitas 16 GB.

5. Vivobook S430FN

Sebenarnya banyak tipe laptop dari ASUS yang bisa menunjang produktivitas Anda sehingga lebih lancar dan efektif. Salah satunya menggunakan laptop Vivobook S430FN, laptop satu ini memiliki spesifikasi luar biasa yang cocok untuk berbagai kegiatan multitasking.

Selain itu, Vivobook S430FN tersedia dalam berbagai pilihan warna menarik sehingga bisa meningkatkan kepercayaan diri ketika bekerja. Performa laptop ditenagai oleh prosesor Intel Core 5 generasi ke-8 serta dukungan RAM berkapasitas 8 GB.

6. ASUS Vivobook S14 S433

Tidak hanya Vivobook seri S430FN saja yang mumpuni untuk meningkatkan produktivitas pekerjaan, namun juga bisa mengandalkan Vivobook S14. Laptop ini memiliki layar berukuran 14 inci dengan bezel NanoEdge super tipis tetapi kuat dan kokoh.

Layar berteknologi IPS beresolusi FHD 1920 x 1080 piksel mampu menyajikan tampilan visual yang tajam dan detail. Selain performa gahar, laptop ini juga memiliki daya baterai yang tahan lama serta tersemat RAM berkapasitas 8 GB dengan penyimpanan SSD.

7. ASUS ROG Zypherus M16

ASUS ROG Zypherus M16 menggunakan layar beresolusi WQHD yang sangat mumpuni untuk meningkatkan produktivitas. Bahkan layar laptop juga menggunakan teknologi Dobly Visual guna menampilkan warna yang lebih akurat.

Tidak hanya itu saja, laptop ASUS ini memiliki spesifikasi yang mempesona karena ditenagai prosesor Intel Core i9 generasi ke-11. Terlebih Performa tersebut juga mendapat dukungan dari RAM berkapasitas 16 GB serta ROM SSD dengan kapasitas mencapai 1TB.

Demikian beberapa rekomendasi laptop terbaru dari perusahaan ASUS yang cocok untuk pekerja dengan mobilitas tinggi. Dengan begitu, Anda bisa memiliki laptop yang sesuai kebutuhan serta budget tanpa menghalangi produktivitas dalam bekerja.


Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Minangkabaunews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Related posts