Kabar Gembira! BLT Rp 600 Ribu Cair untuk UMKM

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.COM, JAKARTA — BLT Rp 600 ribu yang cair Februari 2022 kepada pelaku UMKM ini bukanlah program Banpres Produktif Usaha Mikro yang dijalankan oleh Kementerian Koperasi dan UKM.

Sehingga pelaku UMKM tidak perlu cek Eform BPUM BRI Tahap 3 untuk mengetahui apakah dapat BLT Rp 600 ribu ini atau tidak.

Read More

Bantuan yang dimaksud adalah Bansos PKH Rp 2,4 juta untuk pelaku UMKM yang belum pernah dapat bantuan apapun dari pemerintah dan menyandang difabilitas berat.

Bantuan ini akan cair secara bertahap setiap tiga bulan sekali atau empat kali. Proses penyaluran tahap 1 dilakukan mulai 21 Februari 2022 sebesar Rp 600 ribu.

“Bansos yang dikelola Kemensos yaitu Program Sembako dan PKH juga harus dipastikan agar diterima masyarakat sebelum bulan Maret 2022.” kata Menko PMK Muhadjir Effendy pada 17 Februari 2022. dikutip Berita DIY dari laman resmi kemenkopmk.go.id.

Pelaku UMKM yang ingin mengetahui apakah dapat BLT Rp 600 ribu ini tidak perlu cek Eform BPUM BRI Tahap 3, melainkan dengan cara sebagai berikut
– Kunjungi laman resmi cekbansos.kemensos.go.id

– Pilih alamat lengkap sesuai KTP

– Input nama lengkap sesuai KTP

– Input kode verifikasi

– Klik “Cari Data”

– Setelah itu akan muncul informasi apakah terdaftar sebagai penerima bantuan ini atau tidak.

Pelaku UMKM penyandang difabilitas berat yang belum pernah dapat bantuan apapun dari pemerintah bisa daftar online Bansos PKH 2022 ini melalui tiga cara berikut ini:

1. Daftar di link DTKS milik pemerintah provinsi

2. Daftar di Aplikasi Cek Bansos

3. Datang langsung ke kantor kelurahan terdekat dengan membawa KTP dan KK

Jika terdaftar sebagai penerima, pelaku UMKM bisa dapat BLT Rp 600 ribu Februari 2022 yang cair melalui Himpunan Bank Negara atau Bank BUMN, seperti:

Baca Juga: Selamat BLT Rp 3 Juta Cair ke Pelaku UMKM yang Namanya Muncul di Sini, Cara Daftar Bukan di Eform BPUM BRI

– Bank Rakyat Indonesia (BRI)

– Bank Tabungan Negara (BTN)

– Bank Negara Indonesia (BNI)

– Bank Mandiri

Selain Bansos PKH, pelaku UMKM yng tidak terdaftar di Eform BPUM BRI juga bisa berkesempatan untuk dapat bantuan lain yang cair selama tahun 2022 ini, di antaranya adalah sebagai berikut:

1. BLT Desa
2. Kartu Prakerja
3. Bansos Sembako

Demikianlah cara bagi pelaku UMKM untuk dapat BLT Rp 600 ribu Februari 2022 tanpa cek Eform BPUM BRI Tahap 3 dengan daftar Bansos PKH

Related posts