Kota Pariaman Akan Gelar Kejurnas Sepatu Roda

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.COM, Pariaman — Kota Pariaman akan menggelar iven sport tourism Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sepatu Roda Terbuka Piala Walikota Pariaman tahun 2022. Kejurnas ini dilaksanakan di sirkuit sepatu roda Pantai Cermin Kota Pariaman dari tanggal 4 s/d 6 Maret 2022 mendatang.

 

 

Hal tersebut disampaikan oleh Asisten II, Elfis Candra pada Rapat Persiapan Kejurnas Sepatu Roda Pariaman Terbuka Piala Walikota Pariaman tahun 2022 di Ruang Rapat Wakil Walikota Pariaman, Kamis (24/2).

 

 

Elfis Candra menjelaskan bahwa sepatu roda merupakan olahraga favorit yang banyak diminati dan memang Pemko Pariaman mendorong semua pihak, baik pelaku dari pariwisata dan olahraga bersama-sama menyukseskan iven -iven terkait mendatangkan orang banyak ke Kota Pariaman untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.

 

 

Elfis juga menambahkan bahwa iven sepatu roda ini adalah kali ke 4 (empat) yang diadakan oleh Kota Pariaman. Dari hasil evaluasi, memberikan dampak yang cukup besar terutama dalam meningkatkan ekonomi masyarakat disamping peningkatan sektor olahraga.

 

 

“Suksesnya iven ini harus adanya dukungan dari semua OPD yang ada di lingkungan Pemerintah Kota Pariaman dan bekerjasama untuk memfasilitasi sesuai tugas OPD masing-masing”, tandasnya mengakhiri.

 

 

Sementara itu, Pengurus Besar Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (PB Perserosi) Kota Pariaman, Azral Malvinas mengatakan bahwa kejurnas sepatu roda terbuka untuk umum di seluruh Indonesia.

 

 

“Dan karena masih masa pandemi, iven ini diselenggarakan dengan menjalankan protokol kesehatan. Bagi peserta yang ikut iven harus sudah divaksin dan swab antigen”, ucapnya.

 

 

Azral juga menuturkan bahwa iven ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi anak-anak secara fisik dan meningkatkan kunjungan wisata ke Kota Pariaman serta ekonomi masyarakat.

 

 

“Peserta yang sudah mendaftar sampai hari ini (24/2) berasal dari Pulau Sumatera yakni Pekanbaru, Palembang, Jambi dan dari Pulau Jawa yakni Bandung dan Bekasi. Dan diperkirakan peserta yang mengikuti kejurnas sebanyak 350 orang peserta”, tutupnya.

Related posts