Masjid H. Alius Diresmikan

MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Masjid H. Alius kedua yang berada di Nagari Koto Gaek Guguak kembali diresmikan. Masjid ini dibangun oleh keluarga besar H. Alius sebagai Bhakti kepada kebesaran Allah.

Walinagari Koto Gaek Guguak Mardi Handerson menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dibangunnya Masjid H. Alius untuk kedua kalinya di Kabupaten Solok.

Read More

Kami mewakili masyarakat Nagari Koto Gaek Guguak mengucapkan terimakasih kepada Keluarga Besar Suhardi Alius, yang mendirikan Mesjid di Nagari Koto Gaek Guguak ini” kata Mardi.

Bupati Solok Epiyardi Asda juga mengucapkan terimakasih kepada Keluarga Besar Suhardi Alius atas partisipasinya membangun Kampung Halaman, dengan mendirikan dua masjid di Kabupaten Solok.

“Terima kasih keluarga besar H. Suhardi Alius yang telah membangun dua Masjid di Kabupaten Solok. Semoga amal ibadah keluarga besar H. Suhardi Alius diterima Allah dan dibalas dengan berlipat ganda” ujar Epiyardi.

H. Suhardi Alius berharap Masjid ini bisa dimanfaatkan oleh siapa saja untuk beribadah dan kegiatan positif lainnya. Masjid ini merupakan masjid kembar yang saya bangun setelah pembangunan masjid Alisma Alius di Batang Barus,

“Manfaatkan Masjid ini dengan baik untuk kegiatan ibadah dan syiar Islam dan kegiatan positif lainya bagi masyarakat Nagari Koto Gaek Guguak dan masyarakat Kabupaten Solok dan kaum muslimin” tuturnya.***

 

Related posts