Nuzul Quran Di Islamic Center Bersama Bupati Solok dan Baznas

MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Bupati Solok Epiyardi Asda bersama Baznas Kabupaten Solok peringati Nuzul Quran di Masjid Agung Darussalam Islamic Center Nagari Koto Baru Kecamatan Kubung, Sabtu (08/04/2023).

Selain peringatan Nuzul Quran, Bupati Solok Epiyardi Asda juga menyerahkan beasiswa untuk delapan orang pelajar Kabupaten Solok yang diterima belajar di Institut Tekhnologi Bandung, Universitas Gajah Mada di Yogjakarta, dan Universitas Indonesia di Jakarta.

Read More

Epiyardi Asda menjelaskan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Solok bersama Baznas Kabupaten Solok akan terus memberikan beasiswa kepada pelajar Kabupaten Solok yang berprestasi dan mampu lolos di universitas bergengsi lainya.

“Bukan hanya di universitas dalam negeri, tapi juga universitas diluar negeri termasuk Al Azhar dan lainya. Komitmen kami adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Solok melalui pendidikan yang layak” kata Epiyardi.

Selanjutnya, Epiyardi Asda berpesan kepada pelajar Kabupaten Solok yang belajar di universitas diluar Sumatera Barat, terutama yang mendapat beasiswa Baznas Kabupaten Solok, untuk mengabdikan dirinya kembali di Kabupaten Solok seusai tamat dari menempuh pendidikan.

“Mengabdikan di Kabupaten Solok seusai tamat pendidikan di Universitas. Terapkan ilmu dan praktekan ditengah-tengah masyarakat dan didik generasi berikutnya dengan ilmu yang diperoleh” pesan Bupati.

Bupati Solok Epiyardi Asda juga menyerahkan bantuan beasiswa untuk keluarga miskin yang menempuh pendidikan diluar negeri sebesar Rp. 12.000.000,- pertahun.***

Related posts