MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Pemerintah Daerah Kota Solok bareng Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Solok dan Ninik Mamak serta Bundo Kandung gelar FGD (Forum Group Discusion).
FGD ini digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke 78 Republik Indonesia dan persiapan menyambut pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan, untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Anggota DPR RI, MPR RI, DPD RI, DPRD Kab/Kota, Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota, Dan Bupati dan Wakil Bupati.
Selain Forkopimda dan Ninik Mamak serta Bundo Kandung, juga ikut FGD Bawaslu Kota Solok dan KPU Kota Solok.
Walikota Solok Zul Elfian Umar dalam FGD mengungkapkan bahwasanya Pemerintah Daerah Kota Solok dalam menyambut HUT ke 78 Republik Indonesia, menggelar bermacam perlombaa. Mulai dari tingkat RT, Kelurahan, hingga OPD di Pemerintahan Kota Solok.
“Kami ingin dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke 78 Republik Indonesia ini, lebih semarak dan hidup. Kami ingin semua masyarakat Kota Solok ikut merayakan HUT ke 78 Republik Indonesia ini” kata Wako.
Di samping itu, Wako juga meminta setiap OPD untuk berperan aktif dalam menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke 78 Republik Indonesia ini.
Di antaranya dengan mengadakan perlombaan dalam internal OPD bahkan antar OPD. Sehingga suasana perayaan kemerdekaan Republik Indonesia ini benar-benar dirasakan oleh semua rakyat Indonesia.
“Bersama kita rayakan Hari Ulang Tahun ke 78 Republik Indonesia ini. Semua kita harus bersyukur atas Rahmat Allah sehingga Indonesia bisa berdaulat dan bebas dari penjajahan” ujarnya.***