Pentingnya dukungan masyarakat menjaga kebersihan objek wisata di Kabupaten Pesisir Selatan

  • Whatsapp
Bimtek sadar wisata di Hotel Imelda Padang, Jumat, (2/6)

MINANGKABAUNEWS.com, PADANG — Anggota DPRD Sumbar Muhayatul mengajak masyarakat Tarusan dan Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan untuk menjaga keberaihan obyek wiaata di Kabupten Pesisir Selatan, Sumatera Barat.

Demikian disampaikan Anggota DPRD Sumbar fraksi PAN Muhayatul saat memberikan sambutan Bimtek Sadar Wisata yang dihelat Dinas Pariwisata Sumbar di Hotel Imelda padang, Jumat, (2/6/2023)

Read More

Menurut Muhayatul, menjaga kebersihan sangat penting karena ini adalah hal yang utama untuk dilakukan oleh masyarakat di lingkar destinasi. Sebab kebersihan menjadi salah satu tolak ukur wisatawan merasa nyaman selama berkunjung ke destinasi wisata.

“Mari bersama kita jaga tempat wisata ini agar tetap indah dan menarik untuk dikunjungi dan jangan buang sampah sembarangan serta tidak lupa tersenyum kepada wisatawan,“ ungkap Muhayatul

Menurutnya, apabila tempat wisata itu terlihat kotor maka itu akan mengurangi minat wisatawan yang akan berkunjung ke tempat tersebut. Untuk itu, mari kita bersama-sama meningkatkan sektor pariwisata kita dengan cara menjaga serta memelihara destinasi wisata yang ada di negeri seribu pesona ini demi menarik wisatawan lokal maupun mancanegara

Kadis Pariwisata Sumbar diwakili Kabid Destinasi Raymon mengajak seluruh komponen masyarakat bersama-sama menjaga kebersihan objek wisata.

“Dengan bersihnya objek wisata yang kita miliki, maka akan semakin banyak orang yang datang berkunjung,” katanya

Menurutnya, masyarakat dan seluruh stage holder terkait harus bisa bekerja sama memajukan sektor pariwisata. Salah satunya dengan menjaga kebersihan di sekitar kawasan objek wisata yang dimiliki.
Makanya acara bimtek sadar wisata ini menjadi penting agar kita mendapatkan pengetahuan tentang sapta pesona.

Related posts