Penyaluran BLT Minyak Goreng, Warga: Terimakasih Kodim 0319 Mentawai Kami Sudah Terbantu

MINANGKABAUNEWS.COM, MENTAWAI – Kodim 0319 Mentawai yang terus berupaya menyalurkan BLT Minyak Goreng sebanyak Rp 300.000 kepada masyarakat Kepulauan Mentawai tetap terlayani dengan baik.

Yang mana penyaluran bantuan tersebut dimulai pada Rabu 18/05/2022) yang berlangsung di Makodim 0319 Mentawai Km 9 Tuapejat.

Read More

Demi mencapai target penyaluran bantuan kepada 10.000 KPM, jajaran Kodim melakukan penyaluran BLT hingga larut malam.

Dalam penyaluran bantuan tersebut, anggota Kodim lebih mendahulukan masyarakat Mentawai yang datang dari daerah terjauh.

Pantauan Media di lapangan, ratusan warga masih bertahan mendatangi Makodim 0319 Mentawai melakukan pendaftaran agar bisa masuk sebagai penerima bantuan yang disalurkan langsung oleh TNI 2022 dalam hal ini Kodim 0319 Mentawai, pada Kamis (18/05/2022) malam.

Dandim 0319 Mentawai Letkol Inf Febi Adrianto melalui Pasiterdim Letda James Sibarani menyebutkan, penyaluran bantuan minyak goreng ini akan berlangsung hingga malam, karena kita mengejar target penyelesaian pembagian bantuan tunai Minyak Goreng kepada 10.000 orang penerima manfaat seluruh Mentawai.

Pasiterdim 0319 Mentawai Letda James Sibarani

Saat ini Pasiterdim mengaku, perhari ini, Kamis (19/05/2022) pihaknya baru menyalurkan bantuan kepada 400 KPM.

“Dan ini akan berlanjut hingga 14 hari kedepan, dengan sasaran seluruh pelosok daerah terluar di Kabupaten Kepulauan Mentawai”, ujar Letda James Sibarani.

Penyerahan BLT minyak goreng ini, warga masyarakat khususnya ibu ibu rumah tangga merasa senang dan terbantu untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.

“Kami merasa senang dengan adanya BLT minyak goreng, karena kami sangat terbantu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari di dapur”, ujar Rismawati salah satu penerima bantuan warga Desa Tuapejat.

Senada dengan Paskha (33) warga desa Tuapejat Kecamatan Sipora Utara, senang sekali, dengan adanya bantuan dari Kodim 0319 Mentawai bisa memenuhi kebutuhan hidup keluarga.

“Terimakasih kepada pemerintah terkhususnya Kodim 0319 Mentawai yang telah berupaya menyalurkan bantuan untuk kami yang membutuhkan”, ucapnya. (Tirman)

Related posts