MINANGKABAUNEWS.COM, LIMAPULUH KOTA – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 Tahun 2023, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Suliki menggelar acara bakti sosial diikuti oleh jajaran Pegawai Lapas Suliki dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
Puluhan Paket Sembako dibagikan kepada warga sekitar yang kurang mampu dalam hal ekonomi serta dibagikan kepada panti asuhan Muhammadiyah Cabang Guguk, Kabupaten Limapuluh Kota, Jum’at (14/4/2023).
Kepala Lapas Kelas III Suliki, Kamesworo mengatakan kegiatan bakti sosial sebagai bentuk kepedulian kami kepada mereka yang membutuhkan.
“Alhamdulillah paket sembako ini kami salurkan langsung ke rumah-rumah warga serta ke panti asuhan terdekat dari kantor lapas, semoga berkah dan bermanfaat,” ucap Kamesworo. (*)