Vasko Ruseimy Terpilih Aklamasi Pimpin IPSI Sumbar 2025–2029

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.com, PADANG – Wakil Gubernur Sumatera Barat, Vasko Ruseimy, resmi dipercaya memimpin Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Sumatera Barat untuk periode 2025–2029. Ia terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Provinsi Luar Biasa yang digelar di Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Sumbar, Sabtu (19/4/2025).

Proses pemilihan berlangsung lancar dan penuh kekeluargaan. Vasko berhasil mengantongi dukungan dari 15 dari total 19 pengurus cabang IPSI se-Sumbar. Dukungan mayoritas ini, yang setara dengan 80 persen suara, memastikan kemenangannya tanpa perlu melalui mekanisme pemungutan suara.

Sebelum musyawarah dimulai, sempat beredar kabar bahwa Wali Kota Padang, Fadly Amran, berencana maju sebagai kandidat. Meski kehadirannya terdeteksi di sekitar lokasi, Fadly tidak masuk ke ruang musyawarah dan pada akhirnya tidak mencalonkan diri.

Ketua Panitia Musprov IPSI Sumbar, Martias Wanto, menyatakan bahwa aklamasi telah sesuai dengan aturan organisasi. “Berdasarkan AD/ART, calon dapat ditetapkan secara aklamasi jika mendapat lebih dari 50 persen suara. Pak Vasko memperoleh 15 dari 19 suara, sudah melebihi syarat,” ujarnya.

Martias juga mengapresiasi jalannya musyawarah yang dinilai kondusif meskipun sempat muncul dinamika terkait kemungkinan lebih dari satu calon. “Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan penuh semangat kebersamaan,” tambahnya.

Dalam masa kepemimpinannya, Vasko berkomitmen untuk mengangkat kembali marwah pencak silat di Ranah Minang. Salah satu program unggulannya adalah menjadikan silat tradisi sebagai kegiatan ekstrakurikuler wajib di tingkat SLTA.

Ketua IPSI Sumbar sebelumnya, Supardi (periode 2022–2025), menyampaikan apresiasi dan harapan atas terpilihnya Vasko. “Selamat kepada Uda Vasko. Beliau datang dengan visi yang kuat untuk menghidupkan kembali batang terendam. Bagi orang Minang, silat bukan hanya olahraga, melainkan identitas budaya,” ujarnya.

Supardi meyakini, dengan kepemimpinan Vasko yang energik dan memiliki jaringan luas, pencak silat di Sumatera Barat akan mengalami lonjakan kemajuan. “Kami yakin generasi muda akan kembali mencintai silat dan menjadikannya sebagai bagian dari jati diri,” katanya.

Terpilihnya Vasko Ruseimy sebagai Ketua IPSI Sumbar diharapkan menjadi titik tolak baru dalam revitalisasi dan pelestarian pencak silat di daerah yang selama ini dikenal sebagai lumbung pesilat berprestasi.

Related posts