Resmi Dilepas, Kontingen Tanah Datar Siap Berlaga di PORDASIN ke-V Tingkat Sumbar Tahun 2022

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.COM, TANAH DATAR- Asisten Pemerintahan dan Kesra Elizar mewakili Bupati Tanah Datar lepas kontingen Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (PORSADIN) ke-V tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2022 di halaman kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tanah Datar, Senin (24/10/2022).

Dalam sambutannya, Elizar mengingatkan para siswa agar memanfaatkan ajang tersebut untuk meraih prestasi juga menambah keterampilan dan keahlian.

Read More

“Ananda semua, santri-santri adalah santri pilihan yang terbaik dari yang baik. Oleh karena itu, manfaatkan kesempatan ini untuk meraih prestasi yang tinggi, agar memberikan kebanggaan tersendiri dan juga akan mengharumkan nama Kabupaten Tanah Datar,” ujarnya.

“Tidak hanya untuk meraih prestasi, kesempatan mengikuti ajang porsadin ini adalah untuk meraih pengalaman, sarana belajar dan melatih keterampilan. semakin banyak mengikuti kegiatan dan perlombaan, tentu skill kita akan semakin bertambah. keahlian kita akan semakin terasah,” tambah Elizar.

Elizar berharap para santri dapat menjaga nama baik sekolah dan daerah dengan menjaga diri, sikap dan perilaku sesuai yang telah diarahkan.

“Harapan kami, ananda santri semua dapat menjaga diri, sikap dan perbuatan, menjaga nama baik daerah, nama baik sekolah, menjunjung kejujuran, bersikap dan bertingkah laku yang baik dan sopan. ikuti dan patuhi arahan dari ustadz dan ustazah masing-masing,” harapnya.

Sementara itu, Kasubbag Tata Usaha Kemenag Tanah Datar Yusmarli menyebut PORSADIN tahun ini dilaksanakan di Kabupaten Solok tanggal 24-26 Oktober 2022 dengan 11 cabang perlombaan.

“Cabang-cabang yang diikuti diantaranya Tahfizh, Tilawah, Olahraga seperti Catur, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Kesenian, Pidato, Kaligrafi dan lainnya totalnya 11 cabang. Kontingen kita akan mengikuti seluruh cabang yang ada sebanyak 22 orang peserta,” katanya.

Kontingen yang dilepas tersebut merupakan santri hasil seleksi dari 22 Madrasah Diniyah yang ada di Kabupaten Tanah Datar.

“Harapannya anak anak kita tampil dengan maksimal karena kita yakin dengan penampilan yang maksimal prestasi itu akan mengikuti,” harap Kemenag Tanah Datar. (Mi/KmfoTd)


Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Minangkabaunews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Related posts