MINANGKABAUNEWS.COM, BUKITTINGGI – Kegiatan Napak Tilas yang direncanakan oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Batu Palano Gelar Tapak Tilas Bung Hatta melalui kerjasama lintas wilayah kota dan kabupaten yang akan digelar, insyaAllah pada 14 Agustus 2022 mendatang.
“Ini yang bekerja adalah Pokdarwis Nagari Batu Palano yang mengundang Sandiaga uno, datuak rangkayo marajo, mantan Direktur Lemigas Asia Pasifik bersama Irsyad perancang Palapa B2,” ungkap Kabid Kebudayaan Disdikbud Kota Bukittinggi Mul Akhyar kepada Minangkabaunewscom di ruang kerjanya, Kamis (21/7).
Ia menjelaskan, jadi starnya dari Istana Bung Hatta menuju Rumah kelahiran bung Hatta dilanjut ke Batu Palano pasangrahan, menapaki perjalanan sampai ke rumah persinggahan bung Hatta di pasangrahan di Kenagarian Batu Palano.
“Jadi melibatkan lintas wilayah, disatu sisi membangkitkan sejarah perjuangan bung Hatta karena beliau tidak berfikir dan bekerja itu hanya di kota saja untuk mengisi kemerdekaan,” jelas Mul Akhyar.
Ia menambahkan, tapi mereka juga masuk ke daerah- daerah yang sunyi untuk menenangkan pikiran seperti di wisata alam merapi.
“Dulunya kami sebut pesanggahan rumah peristirahatan bung Hatta yang sisanya saat ini, cuma ada bangunan setinggi meja dinding-dindingnya yang untuk itu hanya alat pemanas ruangan berupa cerobong asap itu masih utuh tapi sudah ditumbuhi oleh lumut dan rumput,” imbuh Kabid Kebudayaan Kota Bukittinggi itu.
Pihaknya berharap seorang bung Hatta seorang Proklamator yang agak dilupakan secara skala nasional padahal beliau termasuk sangat berpengaruh untuk diplomasi skala internasional antara Indonesia dengan Belanda di Denhag
“Nantinya kita akan berusaha melibatkan pemerintah kota (Pemko) Bukittinggi karena antar wilayah. Napak Tilas Bung Hatta ini direncanakan pada Agustus 2022 mendatang,” ungkapnya.