MINANGKABAUNEWS.COM, MENTAWAI Babinsa Desa Tuapeijat Serka Dendi Sartika Koramil 03 Sipora melaksanakan kegiatan Pemberdayaan Prajurit Produktif Asrama hijau di Perumahan Asmil Kodim 0319/Mentawai.
Adapun yang menjadi kegiatan saat ini adalah penanaman dan perawatan cabe merah, Jahe merah dan ada beberapa bibit Tomat lainnya, sebut Serka Dendi, Kamis (15/02/2023).
Serka Dendi menyebutkan, Kegiataan ini hanya memanfaatkan pekarangan disekitar rumah atau lahan kosong.
“Dengan adanya pemanfaatan tanaman hijau di pekarangan sekitar rumah akan terciptanya kondisi suasana lebih sehat dan terlihat asri”, ujar Babinsa.
Serta mengisi waktu luang dengan hal positif sehingga bermanfaat dan juga bisa diimplementasikan kepada warga di daerah binaan, imbuhnya.
Pemberdayaan Prajurit Produktif Asrama Hijau diharapkan dapat membantu ekonomi keluarga serta dapat bermanfaat bagi orang lain. (Tirman/Pendim)