Bersama BPBD, Babinsa Koramil 04 Sikakap Ikut Lakukan Survey Pembangunan Embung di Desa Saumanganyak

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS.COM, MENTAWAI – Babinsa Koramil 04/Sikakap Serka Jafril bersama Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi dari BPBD Kabupaten kepulauan Mentawai, dan tim Forkopimcam Pagai Utara, melaksanakan kegiatan survey lokasi pekerjaan serta pelaksanaan pekerjaan konstruksi Embung, yang berlokasi di Desa Saumanganyak, Kecamatan Pagai Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Jumat (22/07/2022).

Danramil 04/Sikakap, Kapten Inf Czi Masri menyebutkan, tim Forkopimcam Pagai Utara bersama jajaran Koramil 04/Sikakap melaksanakan survey pelaksanaan
detail lokasi pekerjaan serta pelaksanaan pekerjaan konstruksi embung bangunan yang berfungsi untuk penampungan air, ujarnya.

Read More

Embung ini direncanakan dengan luas lokasi 50×50 m2. Percepatan penyediaan embung ini nantinya akan bermanfaat bagi masyarakat setempat, kata Danramil.

Danramil juga berharap dengan adanya embung ini sumber air akan mudah didapat dan setelah selesainya kontruksi bangunannya mari kita bersama-sama merawat dan menjaganya, tuturnya.

Turut hadir dalam pengukuran lokasi yakni, Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi dari BPBD Kabupaten kepulauan Mentawai, Asril, S.T Perwakilan Kecamatan Pagai Utara yang di wakil oleh Agustinus, Babinsa Koramil 04/Sikakap dan Satpol PP Kecamatan Sikakap. (Tirman/Pendim).

Related posts