Di dampingi Wawako, Arya Sinulingga Buka Bazar UMKM di Terminal Bareh Solok

  • Whatsapp

MINANGKABAUNEWS, SOLOK – Di dampingi Wakil Walikota Solok Ramadhani Kirana Putra, Staf Khusus III Badan Usaha Milik Negara buka bazar dan pasar murah UMKM, di Terminal Bareh Solok.

Pasar murah tersebut digelar PT. Pelabuhan Regional II Teluk Bayur bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Kota Solok sebagai tuan rumah pelaksanaan bazar tersebut.

Read More

Arya Sinulingga sengaja hadir di Kota Solok untuk memastikan peran BUMN bagi masyarakat berjalan dengan maksimal. Sehingga upaya pemerintah dalam mensejahterakan rakyat terwujud secara baik dan BUMN untuk negeri bisa dinikmati rakyat.

Ikut Perwakilan Head Regional II Nurkholis Lukman dan Nunu Husnul Khitam selaku General Menager Pelabuhan Regional II Teluk Bayur Kota Padang.

Di temui MinangkabauNews.com, Senin (1/8/2022), di Balaikota Solok, Wawako menyambut baik pagelaran bazar dan pasar murah merupakan momentum dalam menggerakkan ekonomi masyarakat kategori UMKM.

“Pagelaran pasar murah dan bazar ini terbukti mendapat antusias dari masyarakat. Apalagi ditengah tingginya harga kebutuhan pokok, pasar murah dan bazar ini sedikit membantu persoalan ekonomi masyarakat di Kota Solok,” kata Dhani.

Sementara, Arya Sinulingga, Staf Khusus III BUMN menegaskan kedatangannya ke Kota Solok untuk memastikan peran BUMN dirasakan dan dinikmati langsung oleh rakyat.

“Jika kita bisa hadir langsung ditengah rakyat, kita bisa berdialog langsung dengan rakyat. Mendengar keluhan rakyat dan disinilah peran BUMN sangat dibutuhkan. BUMN untuk Negeri,” ujarnya.

Related posts